SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Rayakan Hari Guru Nasional 2025 dengan Upacara Khidmat dan Pemberian Penghargaan
Beranda | WartaMusaga - SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga menyelenggarakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional 2025 pada Selasa, 25 November 2025. Kegiatan diawali dengan upacara bendera yang berlangsung khidmat di lapangan sekolah dan dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah, Suharti, S.Ag., M.M., selaku pembina upacara. Upacara bendera tahun ini memiliki keunikan tersendiri karena seluruh petugas upacara merupakan guru-guru yang ditugaskan secara bergiliran setiap tahunnya. Hal ini menjadi simbol penghormatan dan keteladanan para pendidik dalam menjalankan tugas pengabdian di dunia pendidikan.

Usai pelaksanaan upacara, kegiatan dilanjutkan dengan acara pemberian penghargaan kepada para guru dan tenaga kependidikan berprestasi. Penghargaan diserahkan langsung oleh Kepala Sekolah sebagai bentuk apresiasi terhadap dedikasi dan kontribusi mereka bagi kemajuan sekolah. Adapun penerima penghargaan tahun ini adalah
- Kategori Masa Pengabdian Terlama (Guru/Pendidik): Siti Khofifah, S.Ag. dan Tjatur Pudjiantoro, S.Pd.
- Kategori Masa Pengabdian Terlama (Tenaga Kependidikan/Karyawan): Siti Chozanah, A.Ma.
- Kategori Guru Berprestasi: Esa Apriaditya, S.Pd., atas prestasinya meraih Juara 1 Lomba Bulu Tangkis Beregu Putra dalam rangka HUT PGRI ke-80 Tingkat Kabupaten Purbalingga Tahun 2025.

Setelah upacara dan pemberian penghargaan, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah antara guru dan siswa, ditandai dengan saling berjabat tangan serta ucapan selamat Hari Guru. Suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan tampak pada momen ini.
Rangkaian kegiatan peringatan Hari Guru Nasional 2025 diakhiri dengan acara sederhana namun penuh makna di ruang guru, yakni pemotongan kue Hari Guru oleh Kepala Sekolah sebagai bentuk syukur dan kebersamaan. Seluruh kegiatan berjalan lancar, tertib, dan meninggalkan kesan positif bagi seluruh warga sekolah. Apresiasi dan antusiasme tinggi dari guru maupun siswa turut memperkuat makna perayaan Hari Guru sebagai momentum untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan mempererat hubungan antarwarga sekolah. (DR)
-----
Biro Publikasi SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga

Bagikan ke :
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Gelar Ideopolitor Muhammadiyah, Langkah Strategis Perkuat Jati Diri Sekolah
Beranda | WartaMusaga - SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga terus meneguhkan jati diri sebagai sekolah Islami, Unggul, dan Berkemajuan melalui kegiatan IDEOPOLITOR MUHAMMADIYAH (Ideologi,
REKAPITULASI REALISASI PENGGUNAAN DANA BOSP TAHAP 2 TAHUN 2025 - SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga
REKAPITULASI REALISASI PENGGUNAAN DANA BOSP SMK MUHAMMADIYAH 1 PURBALINGGA Periode Tanggal : 01 Juli 2025 s/d 31 Desember 2025 TAHAP 2 TAHUN 2025
GALERI PRESTASI DAN KEGIATAN KESISWAAN SMK MUSAGA – Tahun Pelajaran 2025/2026
WartaMusaga | KESISWAAN SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga berkomitmen dalam mencetak generasi unggul dan berkarakter melalui beragam aktivitas kesiswaan yang terarah dan berkelan
Sukses PKL di Industri Digital, Afif Nur Julianto Raih Tiga Sertifikat Kompetensi
Beranda | WartaMusaga - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh siswa SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga. Afif Nur Julianto, siswa kelas XII MP 1 program keahlian Manajemen Perkanto
SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Perkuat Karakter Siswa: Bangun Mental Tangguh, Anti Perundungan, dan Bebas Narkoba
Beranda | WartaMusaga - SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Karakter Siswa Tahun Pelajaran 2025/2026 dengan tema “Membangun Kesehatan Mental Anti
Ditempa di Jalur Rimba, Sispala Araska Prathama Vará¹£a SMK Musaga Resmi Dilantik
Beranda | WartaMusaga - Semangat ketangguhan, disiplin, dan kepedulian lingkungan ditempa melalui kegiatan Pendidikan Dasar (DIKSAR) dan Pelantikan Siswa Pecinta Alam (Sispala) Araska
Laga Bergengsi Piala Bupati Purbalingga 2025, Futsal SMK Musaga Raih Podium
Beranda | WartaMusaga - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan Tim Futsal SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga (SMK Musaga). Dalam ajang Turnamen Futsal Piala Bupati Purbalingga Tahun 2
Tari Saman MUSTARI SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Warnai Pagelaran Seni Budaya Lintas Agama
Beranda | WartaMusaga - Ekstrakurikuler Seni Tari MUSTARI SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga turut berpartisipasi dan tampil memukau dalam Pagelaran Seni Budaya Lintas Agama Kabupate
SMK Musaga Rilis Kalender 2026 Berbasis Kalender Hijriah Global Tunggal
Beranda | WartaMusaga - SMK Musaga resmi menerbitkan Kalender Tahun 2026 yang hadir dengan desain informatif serta dilengkapi Penanggalan Kalender Hijriah Global Tunggal 1447 H / 1448
Evaluasi Kinerja Kepala Sekolah Tahun 2025, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Tunjukkan Peningkatan Mutu
Beranda | WartaMusaga - SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga pada hari ini (Selasa, 09/12/2025) melaksanakan kegiatan Evaluasi/Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) Tahun 2025 yang dipimp