• SMK MUHAMMADIYAH 1 PURBALINGGA
  • Islami, Unggul dan Berkemajuan

SMK Musaga Sukses Sebagai Tuan Rumah dan Juara II LKS Bilingual Secretary SMK Purbalingga 2022

WartaMusaga, Purbalingga – Sabtu, 16 Februari 2022 merupakan hari yang membanggakan bagi SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga  (SMK Musaga) karena selain sukses sebagai tuan rumah penyelenggaraan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Bilingual Secretary Tingkat Kabupaten Purbalingga Tahun 2022, salah satu siswanya yang bernama Sukmaningsih kelas XII OTKP 3 berhasil meraih Juara II dalam ajang kompetisi tersebut. LKS Bilingual Secretary merupakan ajang kompetisi tahunan antar SMK di Purbalingga yang memiliki kompetensi Keahlian Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran (OTKP) yakni SMK Negeri 1 Purbalingga, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga, SMK Muhammadiyah Bobotsari dan SMK Widya Manggala Purbalingga. Penyelenggaraannya di bawah naungan dan bimbingan MKKS SMK Kabupaten Purbalingga dalam rangka menuju Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah XXX  Tahun 2022 mendatang yang juga diselenggarakan di SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga. LKS Bilingual Secretary sendiri bertujuan untuk memberikan wahana, kesempatan dan motivasi kepada siswa SMK di Kabupaten Purbalingga untuk berkompetisi secara positif, mengasah karakter positif, dan untuk meningkatkan keahlian sesuai standar kompetensi Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran.

Sebagai SMK Pusat Keunggulan, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga selain dipercaya sebagai sebagai tempat Penyelenggaraan LKS SMK Tingkat Kabupaten Purbalingga dan Provinsi Jawa Tengah Tahun 2022 secara luring karena memiliki Ruang Praktik Siswa (RPS) berbasis otomatisasi dan digitalisasi perkantoran yang representatif. Pelaksanaan LKS Bilingual Secretary diawali dengan technical meeting yang diselenggarakan pada tanggal 15 Februari 2022 untuk orientasi tempat dan peralatan bagi seluruh pesertanya. Pembukaan kegiatannya pada tanggal 16 Februari 2022 dilakukan oleh Bapak Maryono, S.Pd, M.Si selaku Bina Damping Bisman MKKS SMK Purbalingga yang memberikan sambutan dan motivasi. Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Ibu Suharti, S.Ag.M.M. selaku Kepala SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga beserta jajarannya, 2 Juri Eksternal dari SMK Negeri 1 Banyumas (Ibu Suci Ika Febriyanti, S.Pd. dan Ibu Fitri Fujiyanti, S.Pd.), semua peserta LKS dan guru-guru pendampingnya beserta segenap panitia penyelenggara LKS.

Para peserta LKS Bilingual Secretary 2022 sedang diuji oleh Juri Eksternal yang bersikap adil, tidak berpihak dan bertanggungjawab terhadap hasil penilaiannya

LKS Bilingual Secretary memiliki 8 kompetensi yang dilombakan yang meliputi mengetik komputer dengan kecepatan berbahasa Ingris (TypingMaster), penanganan telepon Bahasa Inggris, surat menyurat Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, mengelola kas kecil, menyusun agenda pimpinan, mengelola arsip/kearsipan, melakukan presentasi Bahasa Inggris, dan penguasaan teknologi internet untuk menyelesaikan pekerjaan kantor. Adapun para pemenang LKS Bilingual Secretary Tingkat Kabupaten Purbalingga Tahun 2022 adalah sebagai berikut : Ayu Sriwigati (Juara 3 dari SMK Muhammadiyah Bobotsari) dengan jumlah nilai 1852, Sukmaningsih (Juara 2 dari SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga) dengan jumlah nilai 1934, dan Siti Amelia Putri (Juara 1 dari SMK Negeri 1 Purbalingga) dengan jumlah nilai 1935. SMK Negeri 1 Purbalingga sebagai Juara 1 nantinya akan mewakili SMK Kabuputen Purbalingga dalam ajang Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Bilingual Secretary SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah XXX  Tahun 2022 di SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga.

Semua unsur yang terlibat pada kegiatan LKS tersebut telah diwajibkan untuk menerapkan protokol kesehatan secara bertanggung jawab, meskipun diselenggarakan secara luring di masa pandemi Covid-19 tidak menghalangi siswa untuk berprestasi dan dapat berjalan dengan lancar dan sukses ditengah kondisi pandemi yang belum mereda. Hasil dari LKS ini diharapkan mampu memotivasi siswa SMK khususnya di Kabupaten Purbalingga untuk terus menjadi yang terbaik, memiliki nilai lebih/keunggulan mencakup kemampuan/keahlian bidang yang dikuasai, kemampuan softskill, serta karakter yang tangguh untuk menjadi bagian dari pembangunan menuju Indonesia Hebat. (*)

 


Dokumentasi Kegiatan :

Para Juara, Guru Pendamping dan Panitia Penyelenggara di depan Gedung RPS MPLB/OTKP SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga

Sambutan Ketua MGMP OTKP SMK Purbalingga (Wahyu Budi Susapti, S.Pd, M.M) selaku Ketua Panitia LKS Bilingual Secretary 2022

Sambutan Kepala SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga (Suharti, S.Ag.M.M.) selaku tuan rumah Penyelenggara LKS Bilingual Secretary 2022

Sambutan dan monitoring kegiatan oleh Bina Damping Bisman MKKS SMK Purbalingga (Maryono, S.Pd, M.Si)

Pelaksanaan Pengundian Nomor Peserta dan Work Station Peserta LKS Bilingual Secretary 2022

Pelaksanaan Presentasi Bahasa Inggris, sesi terakhir LKS Bilingual Secretary 2022

Suasana penuh keakraban, kondisi pandemi tidak menghalangi siswa untuk berkompetisi dan berprestasi

 

Klik disini untuk dokumentasi selengkapnya.

Bagikan ke :
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Implementasikan Demokrasi, SMK Musaga Gelar Pemilu IPM/OSIS Periode 2024-2025

Beranda | WartaMusaga – Bertepatan dengan Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke- 96 tanggal 28 Oktober 2024, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga selenggarakan  pemilihan formatur IPM/O

29/10/2024 09:38 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 180 kali
Transformasi SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga, Perjalanan Menjadi SMK Pusat Keunggulan

Beranda | WartaMusaga – Sebagai penyandang predikat SMK Pusat Keunggulan, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga selalu berkomitmen menyiapkan lulusan yang kompeten, siap memasuki du

22/10/2024 10:57 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 136 kali
Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Purbalingga Gelar Kegiatan Sekolah Moderasi Beragama di SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga

Beranda | WartaMusaga – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Purbalingga telah menyelenggarakan kegiatan “Sekolah Moderasi“ dengan tema “Kebhinekaan&ld

19/09/2024 20:54 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 657 kali
PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1446 H – Meneladani Rasulullah Sang Uswatun Khasanah

Beranda | WartaMusaga – Selasa, 17 September 2024 SMK Muhamamdiyah 1 Purbalingga sukses menyelenggarakan pengajian dalam rangka Peringatan Maulid Nabi Muhamamad SAW  1446 H d

17/09/2024 21:42 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 1118 kali
Gerakan Nasional Aksi Bergizi 2024, Tingkatkan Semangat Berprestasi dan Motivasi Hidup Sehat

Beranda | WartaMusaga – Gerakan Aksi Bergizi Serentak (GABS) Tahun 2024 di SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga yang diselenggarkan pada tanggal 12 September 2024 merupakan kegiatan yan

12/09/2024 21:25 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 594 kali
MENDIDIK DENGAN KETELADANAN DAN CINTA - Parenting SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga

Beranda | WartaMusaga – Upaya mewujudkan peserta didik SMK Muhamamdiyah 1 Purbalingga yang cerdas dan berkarakter luhur memerlukan kerjasama dan dukungan orang tua/wali siswa bers

09/09/2024 20:25 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 330 kali
45 Pelajar SMK Musaga Ikuti ANBK 2024 - Kemendikbudristek

Beranda | WartaMusaga - SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga (SMK Musaga) suskes menyelenggarakan program Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2024 yang merupakan tes atau proses p

20/08/2024 12:21 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 541 kali
MAPETA PRAMUSAGA 2024 – Ajang Pramuka Menyambut 540 Peserta Didik Baru

Beranda | WartaMusaga – Pramuka SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga (PRAMUSAGA) Ambalan AR.Fachrudin Gugus Depan 03.01.707/03.01.708 sukses menggelar kegiatan MAPETA (Masa Penerimaan

31/07/2024 20:45 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 505 kali
INFORMASI PPDB 2024/2025 - SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga

SMK Musaga - SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga telah membuka pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) melalui Jalur Khusus Tahun Pelajaran 2024/2025 untuk menjaring bibit pr

14/06/2024 09:40 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 3080 kali
Luar Biasa, Inilah Sederet Prestasi Siswa SMK Musaga Tahun Pelajaran 2023/2024

GALLERY PRESTASI TAHUN 2023-2024 Beranda | WartaMusaga – Sederet prestasi akademik/non akademik siswa SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga berhasil diraih di sepanjang tahun pelaja

13/06/2024 10:35 - Oleh Didik Riyanto, S.Pd. - Dilihat 2746 kali