Bidik Target Kualitas Siswa dan Daya Tampung, Sosialisasi PPDB SMK Musaga Mulai Bergulir
WartaMusaga, Purbalingga – Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Tahun Pelajaran 2022/2023 mulai gencar melakukan sosialisasi ke beberapa SMP/MTs di Purbalingga atau langsung kepada calon siswa/orang tua calon siswa untuk mempromosikan sekolah agar mendapatkan kualitas siswa baru yang sesuai dengan harapan dan daya tampung sekolah yakni 14 kelas/rombongan belajar. Promosi sekolah ini menjadi ujung tombak yang sangat penting untuk memperkenalkan sekolah kepada calon siswa atau orang tua calon siswa agar mendapatkan perhatian dari calon siswa maupun orang tua calon siswa dengan harapan nantinya akan benar-benar menjadi siswa dan dapat merekomendasikan SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga sebagai pilihan terbaik untuk melanjutkan pendidikan. Seiring dengan telah ditetapkannya SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga sebagai SMK Pusat Keunggulan diharapkan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap sekolah akan semakin meningkat karena dipandang sebagai sekolah favorit yang memiliki kualitas yang baik sehingga perlu adanya edukasi untuk meningkatkan kepercayaan calon siswa atau orang tua calon siswa terhadap SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga.
Promosi sekolah yang baik adalah promosi yang dilakukan secara berkesinambungan dan terus menerus. Hal itulah yang mendorong SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga untuk melakukan promosi sekolah sepanjang tahun dengan benar-benar membangun dan memberikan kualitas pendidikan yang terbaik. Selain mempromosikan sekolah secara konvensional dengan menggunakan media publikasi berupa brosur, spanduk/banner, baliho, dan poster, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga juga telah membuka peluang lebih dengan melebarkan sayapnya untuk melakukan promosi secara digital melalui laman website sekolah dan berbagai media sosial resmi yang dimiliki untuk membangun branding sekolah di internet dengan berbagai konten menarik seputar dunia pendidikan, seputar kegiatan di sekolah, dan tentang berbagai kebijakan yang menginspirasi dalam dunia pendidikan kejuruan.
Dalam melakukan promosi sekolah, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga telah mempersiapkan tim marketing yang solid dan paham dengan cara-cara untuk mempromosikan sekolah. Pada saat menjalankan tugasnya selalu mengingatkan pentingnya menerapkan protokol kesehatan dalam masa pandemi Covid-19. Melalui Tim Promosi dan Publikasi yang merupakan bagian penting dari Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) telah melakukan berbagai teknik promosi sekolah yang kreatif dan efektif untuk mendatangkan siswa ke sekolah (mendaftar) baik secara langsung atau melalui aplikasi PPDB Online. Karena persaingan sekolah dalam mendapatkan siswa baru yang berkualitas semakin ketat, maka SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga telah membuka pendaftaran peserta didik baru lebih cepat melalui program PPDB Jalur Khusus untuk mewadahi calon peserta didik baru yang ingin mendapatkan beasiswa prestasi atau ingin mendaftarkan diri lebih awal untuk mendapatkan peluang prioritas diterima dengan kriteria tertentu.
Selain itu, untuk memenuhi permintaan beberapa SMP/MTs yang ingin ikut berpartisipasi dan memberikan dukungannya terhadap program sosialisasi PPDB yang ditawarkan sekolah, Tim Promosi dan Publikasi PPDB SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga telah melakukan kunjungan sosialisasi ke sekolah-sekolah sasaran dan bahkan mendatangi dari rumah ke rumah untuk bertemu secara langsung dengan calon siswa dan orang tua calon siswa. Kegiatan yang dilakukan adalah memperkenalkan profil sekolah yang memuat konten promosi tentang program dan fasilitas unggulan sekolah, prestasi akademik dan non akademik, profil guru dan tenaga kependidikan, kultur/lingkungan sekolah, kreativitas dalam KBM, dan penawaran beasiswa akademik dan non akademik. Beberapa SMP/MTs juga memilih melakukan kunjungan langsung ke SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga dengan pendampingan guru di sekolahnya untuk mencari informasi yang lebih mendalam tentang sekolah terlebih dahulu sebelum akhirnya memutuskan untuk mendaftar menjadi siswa di SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga. Tim Promosi dan Publikasi juga melayani permintaan Training Motivasi bagi SMP/MTs yang membutuhkan pendampingan penguatan pendidikan karakter untuk siswa-siswanya yang akan lulus di tahun ini.
Meskipun nantinya banyak siswa SMP/MTs yang datang sendiri ke SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga untuk mendaftarkan diri sebagai peserta didik baru namun Tim Promosi dan Publikasi tetap melakukan kunjungan ke SMP/MTs untuk memberikan informasi apa saja yang menjadi kelebihan yang bisa ditawarkan kepada calon siswa, mencari kekhawatiran dan menjawab keraguan apa saja yang dialami calon siswa atau orang tua calon siswa ketika akan memilih SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga sebagai pilihan terbaik untuk melanjutkan pendidikan. Melalui berbagai ikhtiar tersebut diharapkan akan semakin meningkatkan kepercayaan calon siswa atau orang tua calon siswa terhadap SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga. (*)
SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga menerima kunjungan sekolah baik kedalam/keluar dalam rangka Sosialisasi PPDB dan layanan Training Motivasi Siswa SMP/MTs di Purbalingga dengan menghubungi kontak person berikut :
- Arif Sahidin, S.Ag. - https://wa.link/y75s1z
- Andris Subekti, S.IP. - https://wa.link/on66g0
Tulisan Lainnya (Informasi Selengkapnya) :
PPDB Jalur Khusus SMK Musaga Resmi Dibuka, Yuk Mulai Daftar Sekarang!
Bagikan ke :
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Sosialisasikan Pembangunan Infrastruktur Hijau, Anggota Komisi XII DPR-RI Kunjungi SMK Muhammmadiyah 1 Purbalingga
Penyerahan simbolis bantuan aspirasi untuk pembangunan infrastruktur hijau “IPAL” Beranda | WartaMusaga – Kementerian Lingkungan Hidup/Deputi Bidang Pengend
Implementasikan Pembelajaran Mendalam, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Gelar Workshop Digitalisasi Pembelajaran
Beranda | WartaMusaga – Dalam implementasi Pembelajaran Mendalam, teknologi digital dapat dimanfaatkan dalam perencanaan, pelaksanaan, dan asesmen pembelajaran. Melalui pemanfaa
SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Ikuti Pendampingan Penjaminan Mutu Melalui Tes Kemampuan Akademik dan Tracer Study
Beranda | WartaMusaga – Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Seni dan Budaya melaksanakan kegiatan Pendampingan Penjaminan Mutu Melalui Tes Kemampu
Ciptakan Ekosistem Pendidikan Baru, SMK Musaga Lakukan Penyelarasan Visi, Misi, dan Tujuan Sekolah Dengan Pembelajaran Mendalam
Beranda | WartaMusaga - (Selasa, 16/09-2025) Dalam rangka menciptakan ekosistem pendidikan yang seleras dengan tujuan implementasi Pembelajaran Mendalam, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingg
KEGIATAN KESISWAAN SMK MUSAGA – 2025/2026
Kegiatan kesiswaan merupakan segala aktivitas yang bertujuan untuk mengembangkan potensi siswa SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga, baik di bidang akademik maupun non-akademik, serta pembent
Pengimbasan Pelatihan Pembelajaran Mendalam SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga
Beranda | WartaMusaga - (Jum’at, 08/08-2025) SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga mengadakan kegiatan In House Traning/Pengimbasan Pelatihan Pembelajaran Mendalam sebagai tindak lanjut
Seleksi TOEIC VIERA 2025, SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Berhasil Loloskan 33 Siswa
Beranda | WartaMusaga - Semua siswa kelas akhir sejumlah 376 siswa kelas XII SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga yang aktif di Dapodik telah berhasil mengikuti tes seleksi TOEIC berbasis apl
FORTASI 2025 Perkuat Identitas Pelajar Muhammadiyah Sebagai Agen Perubahan
Beranda | WartaMusaga - FORTASI (Forum Ta'aruf dan Orientasi Siswa) atau MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) merupakan kegiatan pengenalan lingkungan sekolah yang diselenggarakan
LAPORAN PENGGUNAAN DANA BOSP TAHAP 1 TAHUN 2025 - SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga
Laporan Rekapitulasi Penggunaan Dana BOSP SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga Periode Tanggal : 01 Januari 2025 s/d 30 Juni 2025 TAHAP 1 TAHUN 2025
Pelatihan Koding dan Kecerdasan Artifisial, Tingkatkan Kompetensi Guru di Era Digital
Beranda | WartaMusaga – SMK Muhammadiyah 1 Purbalingga kali ini dipercaya sebagai tempat kegiatan Pelatihan Koding dan Kecerdasan Artifisial (KKA) jenjang SMA/SMK Purbaling